Kebijakan Privasi

Kebijakan privasi ini mendeskripsikan kebijakan dan prosedur kami dalam mengkoleksi, menggunakan dan mengungkap informasi Anda saat Anda menggunakan layanan kami dan menginformasikan kepada Anda mengenai hak atas privasi Anda dan bagaimana hukum yang berlaku dapat melindungi Anda.
Kebijakan dan komitmen kami adalah untuk menjaga data pribadi yang kami terima melalui website ini sebagai hal yang benar-benar rahasia, dan digunakan hanya untuk keperluan internal. Kami tidak akan membagi data pribadi Anda dengan pihak lain. Kami tidak akan dengan sengaja mengungkapkan informasi yang dapat diidentifikasi secara individual tentang penggunanya kepada pihak ketiga.

Definisi

  1. Situs web: inatransplantation.or.id
  2. Pihak yang bertanggung jawab untuk memproses data pribadi disebut “Data Manager”
  3. Data Pribadi mengacu pada data dan/atau informasi apapun yang berhubungan dengan seorang individu.
  4. Pengguna: seseorang yang mengunjungi /menggunakan situs web.
  5. Subjek data: orang perseorangan yang dapat diidentifikasi.

Akses ke situs web

Akses dan penggunaan situs web ini sangat pribadi dan terbatas. Data dan informasi di situs web ini dilarang digunakan untuk tujuan komersial, politik, atau periklanan mereka sendiri, kecuali ada izin tertulis dari Data Manager.

Konten situs web

Semua merek, gambar, teks, komentar, ilustrasi, gambar, dan semua aplikasi yang dapat digunakan untuk mengoperasikan situs web ini dilindungi oleh undang-undang kekayaan intelektual. Setiap reproduksi, pengulangan, penggunaan atau modifikasi, dengan cara apa pun, dari semua atau hanya sebagian saja, tanpa izin tertulis sebelumnya dari pengawas dilarang keras. Dalam hal ini, data manager tidak dapat mengambil tindakan segera terhadap pelanggaran apa pun, namun tidak dapat dianggap sebagai persetujuan diam-diam, atau pengabaian hak apa pun untuk menuntut pihak yang melanggar.

Pengumpulan data

Data pribadi pengguna akan dikumpulkan oleh tiap pusat transplantasi yang terdaftar pada Registry Transplantasi Indonesia. Data pribadi pengguna berarti setiap informasi yang berkaitan dengan individu tersebut, mulai dari data demografi, data riwayat medis, data pra-operasi, data intraoperasi, dan data pasca operasi transplantasi.

Penggunaan data

Registri Transplantasi Indonesia dapat menggunakan variable data yang ada di dalam registry untuk tujuan berikut:

  1. Meningkatkan layanan transplantasi di Indonesia
  2. Memberikan informasi aktual terkait transplantasi
  3. Menambah ilmu pengetahuan terhadap transplantasi organ

Penyimpanan Data Pribadi Anda

Kami akan menyimpan Data Pribadi Anda selama yang dibutuhkan untuk tujuan yang diatur dalam Kebijakan Privasi ini. Data tersebut disimpan didalam cloud yang terkunci dan tidak sembarang orang dapat mengakses kumpulan data tersebut